9 Manfaat Meminum Jus Buah Naga

       Buah naga adalah buah yang tumbuh di iklim tropis sama seperti kaktus juga, berdasarkan warna buahnya buah naga memiliki 2 warna yaitu merah keunguan dan putih, meskipun warnanya berbeda tetapi rasanya tetap sama. Dibawah ini akan dijelaskan beberapa manfaat jus buah

1. Dapat melancarkan pencernaan pada tubuh

Didalam jus buah naga terdapat banyak serat alami dan air yg bisa membantu melancarkan pada pencernaan manusia , yaitu ketika mengalami susah Buang Air Besar (BAB). Kandungan tersebut membuat tekstur tinja lebih padat dan lembut, sehingga mempermudah untuk dikeluarkan.

2. Membantu mengontrol kadar gula rendah

Buah naga mengandung kadar gula yang relatif rendah, tetapi kaya akan serat, nutrisi dan antioksidan yang bisa membantu menjaga kadar gula agar selalu tetap stabil.

3. Memudahkan menurunkan berat badan

Rendahnya kalori , dan tingginya serat dan air yang terkandung dalam jus buah naga bisa membuatmu merasa kenyang lebih lama. Dan kamu pun bisa mengatur porsi makanmu.

4. Mencegah penuaan dini

Mengkonsumsi buah buahan dan ir yang cukup dapat juga bisa membantu kita untuk mencegah dari  keriput dan kulit asam. Namun untuk lebih mengoptimalkannya jus buah naga juga dapat membantu perawatan kulit.

5. Mengurangi resiko terkena penyakit kanker

 Buah naga mengandung berbagai jenis antioksidan, termasuk vitamin c , betaxanthin, betasianin dan flavoid. Riset menyebutkan antioksidan tercukupi yang dapat mencegah terjadinya penyakit kanker pada tubuh kita.

6. Menjaga kesehatan jantung

Minuman jus buah naga sangat bagus kita kelola untuk kesehatan jantung kita, hal ini berkat kandungan yang ada didalamnya. Dan banyak mengandung omega-3 dan omega -6  yang ada di dalam jus buah naga.

7. Membantu melawan penyakit kronis

Salah satu untuk melawannya adalah dengan mengkonsumsi buah naga karna mengandung banyak nutrisi dan serat didalamnya. Dan membantu tubuh kita agar terlindungi dari penyakit kronis yang menyerang tubuh kita.

8. Kaya nutrisi

Buah naga adalah buah yang rendah kalori tetapi dikemas dengan vitamin dan mineral yang sangat penting, karena itu buah naga sangatlah bagus untuk dikonsumsi oleh manusia. Dan sangat bagus untuk menajaga imun tubuh kita.

9. Kaya akan serat

Serat makanan adalah karbohidrat yang sangat susah untuk dicerna, otoritas kesehatan merekomendasikan 38 gram serat untuk pria sedangkan 25 gram untuk wanita. Karena jika kelebihan bisa menyebabkan gejala.

       Selain itu buah naga adalah buah dari beberapaa jenis kaktus marga Heylocerius dan Selenicerius.  Buah naga memiliki daging berwarna merah keunguan yang  sangat segar, buah naga juga memiliki beberapa kandungan Gizi  100 gram  didalamnya yaitu:

kalori : 60 gram

Lemak : 0 gram 

Magnesium : 10 persen

Zat Besi : 4 persen 

Serat :3 gram

Karbohidrat:13 gram 

Protein:1,2 gram

Vitamin C : 3 persen

        Buah naga merah keunguan memiliki kandungan vitamin C, serat, vitamin B3 (niasin), dan Betasianin  yang lebih tinggi dibandingkan varietas buah naga putih. Dengan beberapa kandungan yang dimiliki dan kalori serta lemak yang sangat rendah, buah naga termasuk juga  buah yang padat akan nutrisi. Berkat nutrisinya buah naga menawarkan banyak manfaat utnuk kesehatan tubuh manusia, yaitu menjaga kesehatan usus, meningkatkan daya tahan tubuh, meningkatkan zat besi pada manusia.

         Selain nutrisi penting, buah naga termasuk senyawa tanaman bermanfaat seperti polifenol, karotenoid, dan betacyanin. Itulah beberapa manfaat dan nutrisi yang terkandung dalam buah naga dan masik banyak lagi manfaat, nutrisi dan kandungan yang ada didalamnyaa.


Komentar